Ciri - Ciri Laptop Terjangkit Virus

  


Tidak dapat dipungkiri lagi, bahwa penggunaan perangkat teknologi saat ini dapat sangat membantu dalam pekerjaan anda sehari - hari, selain memudahkan pekerjaan, efisiensi waktu, hingga multi tasking pekerjaan bisa anda lakukan dalam satu perangkat teknologi.

 

Namun, dibalik kecanggihan dan kemudahan yang dapat anda dapat, pastilah ada kekurangan - kekurangan yang terkadang justru dapat merepotkan pekerjaan anda.

 

Perangkat teknologi laptop salah satunya. Perangkat laptop  terkadang bisa jadi sangat rawan terhadap infeksi virus atau malware. Adanya virus atau malware ini terkadang bisa jadi sangat merugikan pengguna laptop, mulai dari kinerja laptop menurun, sistem yang tidak berjalan dengan normal, bahkan kita bisa saja kehilangan data berharga yang kita simpan di drive laptop.

 

Saat ini setiap laptop pasti sudah dilengkapi dengan sistem security yang betugas mengamankan sistem yang tertanam pada perangkat tersebut, perkembangan sistem security pun tentu dibarengi juga dengan perkembangan virus dan malware yang juga uptodate, bahkan bisa jadi perkembangan virus dan malware semakin kesini semakin mengerikan dengan berbagai cara menginfeksi laptop milik anda.


Oleh karenanya penting bagi anda untuk selalu waspada terhadap virus - virus yang siap menginfeksi perangkat laptop anda kapan saja. Berikut ini cara untuk mengidentifikasi dan perlu anda ketahui bagaimana ciri - ciri laptop yang sudah terinfeksi virus :

 

Kinerja Laptop Semakin Melambat

 

sumber : Google
 
 Kinerja laptop yang sudah mulai melambat bisa menjadi ciri - ciri laptop tersebut telah terinfeksi oleh virus. Yakni dimana laptop membutuhkan waktu yang lebih lama dari biasanya untuk memulai sebuah program, bisa jadi karena sistem operasinya sedang terinfeksi oleh virus.

 

Apabila kinerja komputer anda terasa menjadi lebih lamban dari biasanya, coba periksa terlebih dahulu ruang pada Hardisk jika penuh coba kurangi beberapa file pada drive tersebut, anda periksa juga apakah ada permsalahan pada memori RAM jika tidak ada msalah, bisa jadi memang sistem operasi kita sedang terjangkit virus. Anda bisa mencoba menscan drive dengan antivirus.

 

Ruang Penyimpanan Brkurang

 

foto : ilustrasi drive laptop yang hampir penuh sumber : winpoin.com 
 

Ruang penyimpanan yang tiba - tiba banyak berkurang tanpa ada file dengan size yg memang cukup besar milik anda pada drive tersebut, bisa jadi juga menjadi ciri - ciri bahwa drive pada laptop tersebut sudah terinfeksi virus yang telah menggandakan diri hingga menjadi penggelembungan size isi drive tertentu.


Hal ini bisa dikarenakan virus atau malware secara diam - diam mengunduh file atau otomatis menginstal program - program di ruang pentimpanan tersebut.


File Menghilang Tiba - tiba


foto : ilustrasi file hilang || sumber : cyberlink.com


Ciri berikutnya yaitu file yang berada di drive laptop tiba - tiba menghilang tanpa adanya riwayat anda menghapus atau memindahkan file tersebut. Hal ini dikarenakan beberapa virus atau malware bisa melakukan perintah otomatis menghapus atau memindah file tertentu, beberapa bahkan bisa mengunci file yang membuat anda tidak bisa membuka file tersebut.


Salah satu alternatif yang bisa anda lakukan untuk mengantisipasi hal seperti diatas terjadi yaitu dengan cara membackup atau menggandakan file asli milik anda ke drive yg lebih aman, bisa dengan HDD eksternal contohnya.


Email Dibajak

 

foto : tampilan emali || sumber : merdeka.com

 

Ciri berikutnya yakni email yang terbajak. Jika ada orang asing atau teman anda sendiri yang mengirim pesan email yang terlihat tidak jelas maksud isi dari pesan email tersebut, lalu meminta anda mengeklik lampiran atau tautan tertentu, bisa jadi didalam tautan tersebut ada virus yang memang sengaja disisipkan untuk meninfeksi akun email anda.


Jika anda mengalami hal tersebut, hal yang harus segera dilakukan yakni dengan cara mengganti semua password baik email maupun akun sosial media anda.

 

Antivirus Tidak Berfungsi

 

 sumber : Google
 

Ciri laptop anda terjangkit virus selanjutnya yaitu ketika antivirus yang berada di laptop anda tiba -  tiba menjadi kurang respon mendeteksi adanya virus, atau bahkan sama sekali tidak berfungsi, hal itu bisa jadi dikarena antivirus tersebut telah terinfeksi virus yang telah dirancang untuk menon aktifkan antivirus pada laptop anda.

 

Kalau antivirus saja sudah terjangkit virus besar kemungkinan besar sistem operasi lain pun juga sudah ikut terjangkit, oleh karenanya mungkin jalan satu - satunya yakni dengan menginstall ulang sistem operasi laptop anda.  

 

Pop-Up Yang Kerap Muncul

 

 

Iklan pop-up pada layar monitor anda yang sering muncul secara tiba - tiba juga salah satu ciri sebuah laptop telah terinfeksi oleh virus. Bukan hanya mengganggu, malware lain bisa jadi turut bersembunyi dan sudah siap melakukan serangan gangguan lainnya pada perangkat laptop anda.

 

Cara menanggulangi virus ini yaitu dengan cara jangan pernah mengklik pop-up yang mencurigakan, bahkan pop-up yang menginfokan pendeteksian virus. Ini adalah salah satu contoh rogueware, yang meminta anda untuk membayar sebuah program untuk menghpus virus palsu, yang pada kenyataannya bisa mengirim lebih banyak malware pada laptop anda.


sekian semoga bermanfaat.


 

adad 

0 تعليقات

إرسال تعليق

Post a Comment (0)

أحدث أقدم